Pages

Search

 

03 May 2008

[MUSIK] LYLA - Tak Kan Ada

LYLA – TAK KAN ADA

7effrey.blogspot.com - Tidak susah untuk membedakan musik Lyla di tengah guncangan pasar musik yang menawarkan product yang hampir serupa. Setelah sekian lama berkecimpung di dunia musik akhirnya jalan terang bagi band ini sudah dimulai. Lewat album perdananya "Yang Tak Terlupakan" Lyla mencoba untuk terjun dalam peperangan dunia musik yang semakin ramai. Single pertama mereka berjudul "Takan Ada" terdengar sangat sederhana dan easy listening. Merambahnya musik tanah air serasa terlalu sulit memang untuk mencerna musik yang berat untuk di dengar.

Band asal Jakarta yang terdiri Indra Perdana Sinaga (Vocal), Fare Adinata (Guitar), Dharma (Keyboard), Dennis Rizky (Bass) dan Amec Jen Aris (Drum) mereka sepakat dalam satu ikatan komitmen kebersamaan sebuah grup band. Sang Vokalis sendiri sebenarnya bukanlah muka baru di dunia musik dan entertainment, tahun 2005 Indra Perdana Sinaga adalah runner up Cilapop dan sempat tergabung dalam album Cilapop 1 dengan Singlenya “ Aku di sampingmu “, bahkan dia juga sempat menjadi model iklan sebuah product rokok.

Lyla sebagai salah satu special artis minggu ini menorehkan prestasi yang membanggakan masuk top 20 besar lagu yang paling banyak di request, data ini sebagian besar di ambil dari daerah Kalimantan, Sumatra, Surabaya, Jawabarat & Jakarta. Tapi ini merupakan langkah awal yang sepatutnya bukan untuk di banggakan, melainkan untuk di jadikan sebuah acuan bahwa masih banyak tempat yang saat ini masih belum tau siapa Lyla itu.

Yang mau download sample lagu ”Tak Kan Ada” di sini. Tapi jangan lupa ya tetep beli cd/kaset albumnya ya!!!

No comments: